Jangan Tertipu! Gluten Free Bukan Jaminan Sehat, Ini Faktanya.

Di media sosial, banyak yang mengklaim bahwa makanan gluten-free lebih sehat. Influencer dan brand sering mempromosikannya sebagai pilihan terbaik. Akibatnya, banyak orang menghindari gluten tanpa memahami manfaat atau risikonya.

Padahal, kenyataannya tidak sesederhana itu. Tidak semua produk gluten-free lebih sehat. Tidak semua makanan mengandung gluten harus dihindari. Sebelum mengganti semua makanan, pahami dulu apa itu gluten dan siapa yang benar-benar perlu menghindarinya.

Produk yang mengandung gluten, seperti roti dan pasta, tidak selalu berbahaya

Apa itu gluten?

Gluten adalah protein alami dalam gandum, barley, dan rye. Harvard Medical School menjelaskan bahwa gluten memberi tekstur elastis pada makanan seperti roti dan pasta. Bagi kebanyakan orang, gluten tidak berbahaya.

Lalu, siapa yang benar-benar perlu menghindari gluten?

Studi dari The New England Journal of Medicine menyebutkan bahwa diet bebas gluten hanya diperlukan bagi penderita Celiac Disease atau intoleransi gluten. Celiac Disease adalah kondisi autoimun yang merusak usus halus saat terkena gluten. Jika tidak memiliki kondisi ini, menghindari gluten tidak memberi manfaat kesehatan signifikan.

Selain itu, tidak semua makanan gluten-free lebih sehat. Banyak produk gluten-free mengandung lebih banyak gula, lemak, dan kalori. Contohnya, bika ambon bebas gluten tetapi tinggi gula. Mengganti makanan dengan versi gluten-free tidak selalu lebih baik untuk kesehatan.

Jadi, daripada hanya mengikuti tren, lebih baik memahami kebutuhan tubuh sendiri. Jika kamu ingin tahu apakah tubuhmu benar-benar sensitif terhadap gluten atau tidak, kamu bisa melakukan tes DNA dengan NutriReady™ by Nalagenetics. Dengan tes ini, kamu bisa mendapatkan rekomendasi nutrisi yang lebih personal sesuai dengan kondisi tubuhmu—bukan sekadar mengikuti tren yang belum tentu cocok.

Temukan artikel kami lainnya, disini.


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *